Pantai Jonggring Saloko

Pantai Jonggring Saloka adalah sebuah pantai yang indah terletak di Desa Mentaraman Kecamatan Donomulyo, berjarak kurang lebih sekitar 70 Km dari pusat Kota Malang. Pantai ini merupakan salah satu pantai yang ada di Kabupaten Malang yang mempunyai ombak cukup besar. Tak heran beberapa pengunjung menggunakan pantai ini untuk bermain surfing. Apabila anda berkunjung ke Kabupaten Malang, jangan lupakan pantai Malang selatan yang satu ini.



Pantai Jonggring Saloka terletak di desa Mentaraman. Ada dua tempat yang menjadi daya tarik di Jonggring Saloka, yakni "Ngebros" adalah suatu tempat yang terdapat karang yang terdapat lubang besar, yang mana ketika ombak besar menghantamnya akan terjadi semburan air laut yang tinggi ke angkasa, kemudian "Pantai Pasir Hitam", dipantai ini anda akan melihat hamparan pasir disepanjang pantai yang berwarna hitam pekat dan pasirnya halus lembut. Pada awal dibukanya pantai Jonggring Saloka, terdapat upacara labuhan yang dilaksanakan pada tanggal 14 Muharam sore atau malam bulan purnama (15 Suro). Acara berupa larung sesaji ke laut.




Tak banyak yang mengetahui tentang keberadaan Pantai ini. Suasana yang sangat alami masih sangat terasa bila anda mengunjungi pantai Jonggring Saloka. Memang agak sulit sulit untuk melintasi jalan menuju pantai ini, jalanannya berbatu dan bila hujan, jalanan akan terasa sangat licin. Namun ketika anda sudah sampai di Pantai Jonggring Saloka,anda bisa merasakan sejuknya suasana angin dan begitu tenang jika anda melihat deburan ombak-ombaknya yang menghantam karang. Di pantai ini anda akan melihat hamparan pasir pantai yang berwarna hitam pekat dan pasirnya halus juga lembut.



Tempat ini jauh dari pemukiman penduduk, baru bisa ditemui rumah-rumah penduduk sekitar 5 km dari lokasi pantai. Arti dari nama Jonggring Saloka sendiri adalah khayangan atau tempat bersemayam para Dewa.

8 comments:

  1. nice bro...
    btw ada info dan poto rumah daerah situ yang dari batu kapur ngga?

    ReplyDelete
  2. wiiih bagus, belom pernah ke sini nih....
    yang mau liburan ada paket menarik di www.duniawisataku.com | hotline: 0341-456444
    thanks...

    ReplyDelete
  3. Mantab. Tambahin koordinatnya biar yg lain tinggal routing aja. Sewa mobil di Malang alaminrentcar.com - 082225311113

    ReplyDelete
  4. Mantab. Tambahin koordinatnya biar yg lain tinggal routing aja. Sewa mobil di Malang alaminrentcar.com - 082225311113

    ReplyDelete
  5. Rental Jeep Hard Top
    Jelajah pantai 081333845018
    1 Jeep 8 penumpang
    Kanvas or open cabin 11passenger

    ReplyDelete
  6. Fdilitas jalan,,jika kita pakai bis kecil apa bisa,,?,,

    ReplyDelete
  7. Saya kesana bulan 11 tahun 2018 ,kondisi rumah sudah kosong semua,dan seperti tak dihuni lama,tidak ada orang sama sekali,tidak ada fasilitas yang bisa digunakan,jalan makadam kurang lebih 5km melewati hutan lembab

    ReplyDelete